Rabu, 02 Januari 2013


LITURGI PELANTIKAN MAJELIS GEREJA
                  
PENDETA KEPADA SELURUH JEMAAT

Saudara-saudara yang kekasih, pada hari ini kita akan melantik saudara-saudara kita  yang telah menjawab panggilan untuk melayani Tuhan sebagai majelis gereja di Jemaat ini. Sangatlah tepat kalau kita juga turut mempersembahkan diri kita untuk melayani Tuhan di dalam berbagai-bagai cara dan melalui doa dan dukungan kita atas pelayanan mereka, sehingga pelayanan jemaat ini akan lebih sempurna. Adalah menjadi harapan dan doa kami bahwa kita akan saling melayani.

PENDETA KEPADA MAJELIS GEREJA BARU

Saudara-saudara yang kekasih, saudara-saudara telah terpilih oleh Jemaat ini untuk memikul tanggung-jawab khusus dalam pelayanan gereja ini. Tugas saudara-saudara sangatlah besar dan sangat diperlukan oleh jemaat ini, demi perluasan Kerajaan Allah. Sebagai orang-orang yang telah terpanggil untuk membantu pelayanan dan kepemimpinan di jemaat ini di dalam segala bidang, seluruh jemaat menaikkan syukur kepada Tuhan atas kesediaan saudara-saudara menerima panggilan itu. Sebagai pembimbing kepada kita, saya akan membacakan  dari I Korintus 12:12-27

“Karena sama seperti tubuh itu satu dan anggota-anggotanya banyak, dan segala anggota itu, sekalipun banyak, merupakan satu tubuh, demikian pula Kristus. Sebab dalam satu Roh kita semua, baik orang Yahudi, maupun orang Yunani, baik budak, maupun orang merdeka, telah dibaptis menjadi satu tubuh dan kita semua diberi minuh dari satu Roh. Karena tubuh juga tidak terdiri dari satu anggota, tetapi atas banyak anggota. Andaikata kaki berkata: “karena aku bukan tangan aku tidak termasuk tubuh”, jadi benarkan ia tidak termasuk tubuh? Dan andaikata telinga berkata: “ Karena aku bukan mata, maka aku tidak termasuk tubuh”, jadi benarkan ia tidak termasuk tubuh?  Andaikata tubuh seluruhnya adalah mata, dimanakah pendengaran? Andaikata seluruhnya adalah telinga, dimanakah penciuman? Tetapi Allah telah memberikan kepada anggota, masing-masing secara khusus, suatu tempat pada tubuh, seperti yang dikehendakiNya.  Andaikata semuanya adalah satu anggota, dimanakah tubuh? Memang ada banyak anggota, tetapi hanya satu tubuh.  Jadi mata tidaka dapat berkata kepada tangan: “Aku tidak membutuhkan engakau.: Dan kepala tidak dapat berkata kepada kaki: “Aku tidak membutuhkan engkau.” Malahann justru anggota-anggota tubuh yang nampaknya paling lemah, yang paling dibutuhkan. Dan kepada anggota-anggota tubuh yang menurut pemandangan kita kurang terhormat, kita berikan penghormatan khusus. Dan terhadap anggota-anggota kita  yang tidak elok kita berikan perhatian khusus. Hal itu tidak dibutuhkan oleh anggota-anggota kita yang elok. Allah telah menyusun tubuh kita begitu rupa, sehingga kepada anggota-anggota yang tidak mulia diberikan penghormatan khusus supaya jangan terjadi perpecahan dalam tubuh, tetapin supaya anggota-anggota yang berbeda itu  saling memperhatikan. Karena itu jika satu anggota menderita, semua anggota turut menderita; jika satu anggota dihormati, semua anggota turut bersukacita. Kamu semua adalah tubuh Kristus dan kamu masing-masing adalah anggotanya.

Demikianlah pembacaan Firman. Semoga kita menginsafi tugas panggilan kita sebagai majelis gereja di jemaat Tuhan ini. Sekarang di hadapan Tuhan dan jemaat ini, kami akan menanyakan beberapa pertanyaan:
·        Maukah saudara-saudara menerima panggilan Tuhan ini dan menerima tanggung jawab yang dimintakan  dari saudara-saudara?

Jawab: SAYA MAU, KIRANYA TUHAN MENOLONG SAYA

·        Maukah saudara-saudara  berusaha melayani Tuhan sebaik-baiknya demim KerajaanNya dan demi kemuliaan dan kehormatan bagiNya ?

Jawab : SAYA MAU, KIRANYA TUHAN MENOLONG SAYA

{DS atau Pendeta melantik mereka satu persatu, menyalami sambil mengucapkan kata-kata di bawah ini}

“Saya melantik saudara menjadi majelis Gereja…..(nama gereja)….periode ….(periode kemajelisan)…di dalam nama Allah Bapa, Anak dan Roh Kudus. Amin,-

PENDETA BERDOA

Ya Tuhan, Allah Bapa kami, Raja Gereja, kami mengucap syukur karena Engkau sudah memanggil hamba-hambaMU ini untuk bekerja dalam kerajaanMu. Berikanlah anugrahMu kepada mereka agar mereka mampu menjalankan tugas  dan pelayanan dalam gerejaMu. Berikan hati yang sungguh-sungguh dan semangat yang dari padaMu agar pelayanan mereka berkenan kepadaMu. Kuasailah mereka agar mereka teguh di dalam iman  agar mereka boleh menjadi contoh dan kesaksian bagi umatMu. Pimpinlah mereka dalam setiap pekerjaan  dan pelayanan mereka dan berkatilah rumah tangga dan hidup pribadi mereka agar tetap menjadi teladan dan contoh kepada sesamanya. Bapa, dengarlah doa kami, di dalam nama Yesus Raja Gereja. Amin,-

PENDETA KEPADA JEMAAT

Saudara-saudara yang kekasih, dengan rasa syukur kita telah menerima suadara-saudara ini untuk melayani sebagai majelis gereja pada jemaat kita ini. Tolonglah mereka, doakanlah mereka, dan nberikanlah bantuan kepada mereka agar pelayanan mereka membawa berkat  pada kehidupan dan kesaksian gerejaNya. Amin,-
{Semua majelis diminta berlutut dan pendeta mendoakan mereka}

PENDETA BERDOA

Tuhan, terimalah persembahan diri kami, anak-anakMu ini. Kami menginsafi kami telah menerima banyak dariMu bahkan hidup kami senantiasa  berada di dalam pemeliharaanMu. Terimalah Bapa, persembahan yang kecil dari kami, anak-anakMu ini.  Maka, Anugrah Tuhan kita Yesus Kristus, dan kasih Allah Bapa,  dan persekutuan di dalam Roh Kudus, menyertai saudara-saudara sekalian. Amin.

{ Pendeta menyalami mereka satu persatu, kemudian memperkenalkan mereka kepada jemaat. Jemaat berdiri menyambut mereka}













Tidak ada komentar:

Posting Komentar