Sabtu, 18 Desember 2010

PEMBENTUKAN TIM KKR
DISTRIK 3 WILAYAH I



Dalam Pertemuan Pendeta/Guru Injil dan para pelayan di GMI Distrik 3 Wilayah I, yang diadakan pada hari Rabu 08 Desember 2010 di GMI Tigalingga, mengambil suatu kesepakatan untuk membentuk suatu tim pelayanan keliling/Tim KKR yang personilnya adalah para pelayan yang berada di distrik tersebut. Adapun latar belakang pembentukan tim ini mengingat warga jemaat di distrik ini yang berlatar belakang suku Karo dan suku Pakpak perlu dimotivasi sehingga semangat warga jemaat bangkit kembali.

Tim ini nantinya mengadakan KKR keliling di seluruh Distrik 3 wil. I setiap 2 bulan sekali; dan bahkan jika perlu tim ini akan melayani di luar Distrik 3. Tim diketuai oleh GI. TR. Rajagukguk dengan anggota: GI Elpra Sidabutar, GI Anton Sitorus, GI Jakcy Padang, CP Erida Silaban, Pdt. AS Hutauruk, Pdt. Ch. Siahaan, Pdt Elita Hutabarat. Dengan Penasihat: DS Pdt. T.M. Karo-karo, STh,MA (Pimpinan Distrik 3 Wil. I).

Walau perlengkapan belum lengkap tim ini akan memulai pelayanannya pada bulan januari 2011. Kami harapkan dengan pertolongan Tuhan, tim ini beriman Tuhan akan memperlengkapi seluruh kebutuhan pelayanan KKR ini. Saat ini sudah ada anak Tuhan yang menyumbangkan drum, gitar dan akan menyusul yang lainnya. Soli Deo Gloria. (Pdt T.M. Karo-karo,STh, MA)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar